7 Manfaat Buah Naga Untuk Kecantikan

Hallo sobat semua.... Kali ini saya akan menjelaskan mengenai manfaat buah naga bagi kecantikan.

Manfaat buah naga untuk kecantikan


Siapa sih di antara kalian yang tidak ingin terlihat cantik? Pastinya semua ingin terlihat cantik dong. Tapi cantiknya harus dengan cara yang alami ya sobat...
Ok, baiklah langsung saja. Siapa yang tidak tahu dengan buah naga? Pasti tidak asing lagi dong ya dengan buah yang satu ini. Buah yang merupakan salah satu jenis kaktus ini memang cukup unik.

Sebelum menjadi buah, bunga buah naga mulai bersemi sejak sore hari hingga malam hari hanya untuk layu saat terkena sinar matahari. Bunga buah naga mendapat julukan "moonflower" atau "queen of the night" karena keindahan bunganya. Buah ini berasal dari Meksiko, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan. Tetapi sekarang buah naga ini sudah banyak dibudidayakan di negara - negara Asia, seperti Taiwan, Vietnam, Filipina, Indonesia, dan Malaysia. Buah naga ini terdiri dari berbagai macam:

1. Buah Naga Merah

Buah naga merah memiliki daging buah berwarna merah gelap, rasa yang manis, warna kulit buahnya cenderung merah gelap, serta kadar gula alaminya tidak terlalu banyak. Kandungan buah naga merah ini antara lain: antioksidan, kalsium, fosfor, serta betasianin.

2. Buah Naga Putih

Buah naga putih memiliki daging buah berwarna putih, warna kulit buahnya merah cerah, serta ukurannya agak sedikit lebih kecil dibandingkan dengan buah naga merah. Buah naga putih ini kaya akan vitamin C dan antioksidan. Tetapi kandungan antioksidan pada buah naga putih ini lebih sedikit daripada buah naga merah.

3. Buah Naga Kuning

Buah naga kuning ini memiliki warna kulit kuning, tetapi daging buahnya berwarna putih. Bedanya dengan buah naga yang lain adalah kandungan vitamin A pada buah naga kuning ini lebih banyak. Rasa buah naga kuning lebih manis dan segar. Kandungan antioksidan dan karoten hampir sama dengan buah naga yang lain.

4. Buah Naga Super Merah

Buah naga ini sekilas mirip dengan buah naga merah. Tetapi secara ilmiah buah ini berbeda. Buah naga super merah memiliki daging buah yang lebih merah daripada buah naga merah. Rasanya pun lebih manis. Saat ini, buah naga super merah menjadi kegemaran petani buah naga karena dianggap paling laku.

Lalu apa saja manfaat buah naga untuk kecantikan? Berikut ini saya akan memaparkan beberapa macam manfaat buah naga untuk kecantikan.

1. Mencegah Penuaan Dini

Kandungan antioksidan pada buah naga akan membuat kulit tetap kencang dan beregenerasi dengan baik.

2. Menyehatkan Kulit

Antioksidan yang tinggi pada buah naga dapat menyehatkan kulit jika dikonsumsi secara rutin. Serta dengan kandungan vitamin C yang dapat membuat kulit tampak semakin segar.

3. Menjaga Kelembaban Kulit

Kadar air yang tinggi yang mencapai 90%, dapat menjaga kelembaban kulit kita sehingga kulit tidak kering.

4. Mengobati jerawat

Kandungan vitamin C yang tinggi pada buah naga dapat membantu meredakan jerawat. Caranya dengan menghaluskan potongan buah naga, lalu gunakan kapas untuk mengoleskannya di atas jerawat, diamkan selama 20 menit lalu bilas. Jika kalian rutin melakukannya, jerawat akan menjauh dari kulit wajah kita.

5. Meredakan Kulit Terbakar Sinar Matahari

Takut kulit terbakar karena lupa pakai sunscreen di siang hari saat di luar ruangan? Tenang saja, kalian dapat menggunakan buah naga untuk mengobati kulit terbakar sinar matahari karena kandungan vitamin C dan E dapat melindungi kulit dari sinar UV ( ultraviolet ). Caranya dengan menggunakan potongan buah naga yang sudah dihaluskan dicampur dengan 1 kapsul vitamin E untuk diolah menjadi krim kental, kemudian dijadikan sebagai masker wajah. Diamkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air bersih.

6. Mencerahkan Kulit

Kandungan vitamin B3 pada buah naga alat mencerahkan kulit wajah. Caranya dengan mengkonsumsi atau dijadikan sebagai masker atau lulur. Jika rutin melakukannya dapat membuat kulit maupun wajah menjadi cerah.

7. Untuk Rambut Berkilau

Buah naga juga bisa dimanfaatkan untuk perawatan rambut. Kandungan vitamin C dan enzim pada buah naga dapat mengatasi rambut rusak dan kusam. Caranya dengan menggunakan buah naga sebagai masker rambut. Gunakan seminggu 2 kali untuk hasil yang maksimal.


Itulah tadi sedikit ulasan mengenai manfaat buah naga untuk kecantikan. Semoga bermanfaat bagi sobat sekalian.

0 Response to "7 Manfaat Buah Naga Untuk Kecantikan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel