12 Manfaat Buah Plum Bagi Kesehatan Tubuh

Kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai manfaat buah Plum bagi kesehatan tubuh kita. Bicara soal buah Plum, pasti masih asing terdengar di telinga kita ya sobat. Buah Plum ini banyak dibudidayakan di negara - negara barat, seperti Amerika dan Eropa. Di negara kita sendiri belum banyak membudidayakan buah yang satu ini. Padahal, banyak sekali manfaat dari buah Plum ini.

Manfaat buah plum


Meskipun di Indonesia belum membudidayakan buah Plum, tapi buah ini sudah mulai populer di kalangan masyarakat. Buah Plum ini dapat kita konsumsi dalam bentuk yang masih segar maupun yang sudah dikeringkan.

Tahukah sobat bahwa buah Plum ini memiliki banyak sekali ragam jenisnya? Tetapi, yang populer ada 2 macam :

1. Buah Plum Merah

Buah Plum merah biasa disebut juga dengan Plum sugar. Plum merah memiliki rasa yang manis. Bentuknya mirip dengan buah anggur, tetapi bentuknya agak lebih besar. Warna kulitnya pastilah merah. Daging buahnya pun juga berwarna merah.  Karena rasanya yang manis, Plum merah biasa dibuat selai.

2. Buah Plum Hitam

Rasa dari buah Plum Hitam ini cenderung agak asam. Daging buahnya berwarna kuning, serta dagingnya paling keras di antara buah Plum yang lain.

Lalu, apa saja kandungan buah Plum ini? Buah Plum banyak mengandung antioksidan yang dipercaya dapat menangkal radikal bebas. Selain itu, buah Plum ini biasanya digunakan para remaja untuk melakukan diet. Beberapa kandungan lain yang terdapat pada buah Plum adalah karbohidrat, protein, lemak, serat, folat, niasin, asam pantotenat, piridoksin, riboflavin, thiamin, vitamin ( A, B, C, dan K), sodium, kalium, kalsium, tembaga, mangan, fosfor, selenium, seng, beta crypto-xantin, dan lutein-zeaxanthin.

Banyak sekali kan sobat kandungan dalam buah Plum ini? Lalu apa saja manfaatnya? Baiklah, sekarang langsung saja ya kita bahas manfaat buah Plum bagi kesehatan tubuh kita ini.

1. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Kandungan kalium, zat besi, dan Fluorida pada buah Plum dapat mengendalikan kerja jantung sehingga jantung kita tetap sehat.

2. Mengobati Konstipasi

Buah Plum mengandung isatin dan sorbitol yang dapat mengobati konstipasi, serta dapat melancarkan pencernaan kita.

3. Mencegah Kanker

Buah yang kaya antioksidan ini, seperti lutein, crypto-xantin, dan zeaxanthin dapat menangkal radikal bebas yang menjadi penyebab terjadinya degenerasi sel atau yang umum disebut sebagai kanker.

4. Meningkatkan Sirkulasi Darah

Buah Plum mengandung zat besi yang dibutuhkan oleh tubuh kita sehingga dapat meningkatkan produksi sel darah merah serta dapat meningkatkan sirkulasi darah.

5. Menurunkan Kolesterol

Buah Plum mengandung serat larut yang dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh kita. Serat larut ini akan terserap oleh empedu sehingga hati akhirnya menggunakan kolesterol yang tersimpan di dalam tubuh.

6. Mengatasi Rambut Rontok

Buah Plum dapat membantu menghentikan rambut rontok dengan membalik kondisi pada kelenjar adrenal. Kandungan zat besi pada buah Plum juga dapat membuat rambut tumbuh lebih subur.

7. Menyehatkan Kulit

Dengan mengkonsumsi buah Plum secara teratur dapat menjadikan kulit kita tampak lebih putih dan kencang. Buah Plum juga dapat mengurangi kerutan pada kulit serta dapat meremajakan kulit kusam.

8. Menjaga Kesehatan Tulang

Kandungan boron pada buah Plum dapat menjaga kepadatan dan kesehatan tulang. Buah Plum juga kaya akan flavonoid dan senyawa fenolik yang dapat membalikkan proses pengeroposan tulang.

9. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Kandungan vitamin C pada buah Plum dapat meningkatkan daya tahan tubuh kita, serta dapat meningkatkan resistensi terhadap infeksi penyakit.

10. Menjaga Kesehatan Mata

Kandungan vitamin A yang cukup tinggi pada buah Plum dapat menjaga kesehatan mata kita. Oleh karenanya, bagi yang ingin menjaga kesehatan matanya, buah ini sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi secara rutin.

11. Menurunkan Resiko Kerusakan Saraf

Kandungan vitamin K pada buah Plum dapat menurunkan resiko kerusakan saraf pada penderita Alzheimer. Selain itu, dapat pula menjaga fungsi otak pada manusia.

12. Mencegah Anemia

Kandungan zat besi pada buah Plum dapat mencegah terjadinya anemia.

Itulah tadi beberapa manfaat pada buah Plum. Semoga bermanfaat....

0 Response to "12 Manfaat Buah Plum Bagi Kesehatan Tubuh"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel